Sungai Penuh - Kodim 0417/Kerinci.
Dalam rangka memperingati HUT Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana Ke-78 Tahun 2024, Persit KCK Cabang XXV menggelar kegiatan bakti sosial donor darah, bertempat di Aula Makodim, Senin (26/2/2024).
Kegiatan donor darah ini, diselenggarakan oleh Kodim 0417/Kerinci bekerjasama dengan DKT Kerinci dan PMI Kota Sungai Penuh.
Kegiatan ini diikuti oleh Prajurit dan PNS TNI Kodim 0417/Kerinci, Ketua dan Anggota Persit KCK Cabang XXV dan melibatkan Anggota Polres Kerinci serta Anggota Bhayangkari Cabang Kerinci.
Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan rasa solidaritas keluarga besar Kodim 0417/Kerinci dalam mendukung program kemanusiaan, memberikan sumbangsih kepada sesama.
"Setetes darah sangat berarti bagi mereka yang membutuhkannya".
Pengabdian Tanpa Batas
🇲🇨🇲🇨🇲🇨🇲🇨🇲🇨